# Rapat Penilaian Dok. Evaluasi Lingkungan Hidup ( DELH) Bandar Udara Stevanus Rumbewas
09 November 2018 15:46:42# Pada Hari ini tanggal, Jumat 09 November 2018, Pemerintah Provinsi Papua melaui Dinas Pengelola Lingkungan Hidup melaksanakan Rapat Tim Teknis Verifikasi Dokumen Evalausi lingkungan Hidup ( DELH ) Bandar Udara Stevanus Rumbewas di Kabupaten Kepulauan Yapen Provinsi Papua. Pemrakarsa Kementerian Perhubungan Republik Indonesia Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Unit Penyelenggara Bandar Udara Stevanus Rumbewas – Serui Kabupaten Kepulauan Yapen Provinsi Papua.
Rapat ini dipimpin oleh Ir. Frans B. Linthin wakil Ketua Komisi Penilai AMDAL. Dilaksankan di Ruang Rapat LAB Lingkungan Hidup Provinsi Papua. Permen LHK No. P.102/MENLHK/SETJEN/KUM.1/12/2016 Tentang Pedoman Penyusunan Dokumen Lingkungan Hidup Bagi Usaha dan/atau Kegiatan yang Telah Memiliki Izin Usaha dan/atau Kegiatan Tetapi Belum Memiliki Dokumen Lingkungan Hidup.
sesuai dengan surat Edaran menteri lingkungan hidup dan kehutanan nomor : B-14134/menlh/KP/12/2013, tanggal 27 desember 2013 perihal arahan pelaksanaan pasal 121 undang – undang nomor 32 tahun 2009 “ tentang Perlindungan dan Pengelolaan lingkungan Hidup. Penanggung jawab usaha wajib melaksanakan penyusunan dokumen lingkungan bagi kegiatan yang belum memiliki dokumen lingkungan berupa dokumen evaluasi Lingkungan Hidup ( DELH ). Dalam penyusunan dokumen evaluasi lingkungan hidup ini berpedoman pada peraturan menteri lingkungan hidup dan kehhutanan RI nomor : P.102/MENLHK/SETJEN/KUM.1/12/2016 tentang pedoman penyusunan dokumen lingkungan hidup bagi Usaha dan atau kegiatan yang telah memiliki izin usaha dan atau kegiatan tetapi belum memiliki dokumen lingkungan hidup.
Pemrakarsa : kementrian Perhubungan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Unit Penyelenggara Bandar Udara Stevanus Rumbewas – Serui Kabupaten Kepulauan Yapen. Lokasi bandara udara : Distrik Kasiwo kabupaten Kepulauan Yapen, Titik Koordinat : 1°49 47.8” LS dan 136° 04’ 09,7’’ BT luas lahan saat ini 91 Ha. Jarak tempuh dari kota serui ke bandar udara kurang lebih ± 37 Km. bandar udara ini sudah sesuai dengan tata ruang wilayah kabupaten Kepulauan Yapen tahun 2011 - 2031.
Kondisi Topografi :
• bervariasi dari dataran rendah berawa sampai dataran tinggi yang dipadati dengan hutan hujan tropis, padang rumput dan lembah dengan alang – alang.
• Berbukit dan bergunung –gunung dan sebagian kecil wilayah dengan kondisi datar dan landai terutama pada bagian timur dan bagian barat.
• Tingkat kemiringan lahan sangat bervariasi mulai dari datar – bergelombang hingga berbukit.
• Tingkat kemiringan lahan antara : 0 – 40 % sebagai daerah pantai;
• Kemiringan lahan antara 40 – 60 % daerah bergelombang hingga berbukit, dominan sekitar pulau Yapen.
• Ketinggian wilayah pantai berada pada kisaran 0 – 10 meter diatas permukaan laut, sedangkan bagian tengah berada pada ketinggian 200 – 1.500 meter di atas permukaan laut.
Demikian.
lampiran file :
editing : by.ronald82